Tips Mengunjungi Asia Tengah

Tips Mengunjungi Asia Tengah - Asia Tengah memang bukan sebuah destinasi wisata yang umum dikunjungi. Inilah tipsnya jika ingin bertualang dari Turkmenistan sampai Kazakhstan.

Asuransi Perjalanan Tahunan Allianz

Banyak hal yang bisa dilakukan di kawasan yang membentang di antara Turki dan China ini. Bermain ski di Kyrgyzstan atau main ke Pantai Aktau di Kazakhstan dan masih banyak kegiatan seru yang dapat dilakukan di Asia Tengah.

Namun, beberapa negara memiliki aturan yang berbeda, sehingga memerlukan kiat-kiat khusus agar travellng aman dan nyaman. Dihimpun detikTravel, berikut beberapa tips yang harus diketahui sebelum berkunjung ke Asia Tengah:

1. Mengumpulkan informasi destinasi

Kawasan Asia Tengah memang bukan wilayah yang banyak dijadikan tujuan wisata atau daerah turis. Ada baiknya traveler mencari informasi sebanyak-banyaknya seputar negara yang akan dituju.

Asuransi Perjalanan Tahunan

Setidaknya ketahuilah beberapa wilayah dan kemana traveler akan pergi. Carilah di beberapa situs wisata terpercaya yang dinilai berdasarkan pengalaman orang yang telah berkunjung atau sumber lainnya.

Ada beberapa kebutuhan yang harus dipersiapkan sebelum keberangkatan dan menjadi masalah apabila dilewatkan. Traveler mungkin juga akan menemukan banyak hal seru yang dapat dilakukan di destinasi tujuan!

2. Persiapkan visa

Tidak semua negara di Asia Tengah menerapkan VoA atau Visa on Arrival yang dapat diperoleh saat kedatangan bagi pemegang paspor Indonesia, contohnya Tajikistan dan Kyrgyzstan.

Asuransi Perjalanan Allianz

Sebagian lainnya mengharuskan traveler untuk mengurus dan mendapatkan visa sebelum kedatangan di negara yang akan dituju, bahkan memerlukan surat undangan sebagai syarat pengajuan.

Telusuri cara mengurus visa melalui kedubes negara terkait di Indonesia. Saat ini sudah banyak kedubes negara yang memberikan informasi melalui situs resmi, ini dapat mempermudah traveler untuk mendapatkan visa agar dapat berkunjung.

Namun diperlukan waktu yang tidak sebentar untuk memperoleh visa negara-negara Asia Tengah. Sebaiknya traveler meluangkan waktu yang cukup sebelum keberangkatan agar tidak tergesa-gesa.

3. Menyusun itinerary dan budget

Menyusuri tempat-tempat baru apalagi di luar negeri memang sangat seru dilakukan saat melancong. Namun Asia Tengah tidak mengijinkan turis untuk berkunjung ke negaranya dengan sesuka hati. Mereka menetapkan kapan traveler harus datang dan kapan harus pergi.

Asuransi Perjalanan Tahunan Allianz

Maka dari itu, susunlah itinerary dengan sebaik mungkin. Atur tempat-tempat yang akan dikunjungi sesuai jarak dan waktu tempuh serta transportasi yang akan digunakan.

Begitu pun dengan uang yang akan dibawa. Berangkatlah dengan membawa uang dollar AS untuk ditukar dengan mata uang lokal. Beberapa ATM sulit untuk menerima kartu debit tertentu, akan lebih baik jika membawa uang dalam bentuk fisik yang cukup.

4. Memperhatikan situasi dan kondisi

Di beberapa wilayah tertentu, terdapat area dimana tidak sembarang orang bisa memasukinya apalagi turis. Inilah alasan mengapa traveler harus mencari dengan jelas tempat-tempat yang akan dikunjungi.

Asuransi Perjalanan Allianz

Ini juga berkaitan dengan visa yang traveler punya. Contohnya jika ingin berkunjung ke negara Turkmenistan, traveler harus mengetahui daerah mana yang akan dijadikan daerah masuk dan keluar negara tersebut karena akan tercantum di lembaran visa dan tidak diperbolehkan melewati wilayah lainnya.

Beberapa daerah juga masih memiliki konflik yang belum selesai sehingga berdampak pada keamanan dan keselamatan turis. Tanyakan kepada warga lokal tentang daerah yang sebaiknya dihindari, kebanyakan mereka ramah kepada orang lain sehingga tidak perlu malu untuk bertanya.

5. Berhati-hati dengan penipuan

Meskipun bukan daerah wisata, Asia Tengah cukup aman untuk dikunjungi. Namun, tetap saja traveler harus berhati-hati. Ada baiknya untuk mempelajari sedikit bahasa lokal agar dapat mengerti dan terhindar dari penipuan.

Asuransi Perjalanan Online

Yang paling umum terjadi adalah saat menukar mata uang di tempat-tempat yang tidak resmi. Hitunglah jumlah uang yang ditukar dan diterima serta kurs pada waktu tersebut.

6. Tetap update dengan info terbaru

Banyak aktivitas yang dapat dilakukan di Asia Tengah, di beberapa waktu tertentu biasanya terdapat festival-festival seru yang sayang untuk dilewatkan.

Asuransi Perjalanan Tahunan

Perbarui informasi seputar destinasi tujuan, bisa saja sewaktu-waktu tempat tersebut sedang mengalami renovasi atau kejadian lain dan tidak dapat dikunjungi. Daripada menyesal, lebih baik untuk mengetahui jauh-jauh hari kan?



Sumber : https://travel.detik.com

 

Komentar